07/06/10
Poliklinik Jantung / Pembuluh Darah
Penyakit jantung/pembuluh darah banyak dialami pada masa sekarang ini dan memerlukan perhatian khusus seorang dokter spesialis jantung/pembuluh darah untuk pemeriksaannya. Kasus yang dialami oleh penderita penyakit jantung/pembuluh darah dapat bermacam-macam, seperti penyempitan pembuluh darah koroner, penyempitan katup jantung dan penyakit yang berhubungan dengan jantung lainnya.
Untuk menunjang pelayanan kekhususan (spesialisasi), RSIA Zainab menyediakan jasa konsultasi dokter spesialisasi jantung untuk membantu para pasien baik anak maupun dewasa (wanita). Bagi anda, para pasien yang memiliki berbagai macam keluhan khususnya yang berkaitan dengan masalah kesehatan jantung dapat langsung mengunjungi dokter spesialis jantung langsung ke RSIA Zainab pada jam praktek dokter tersebut.